LocaTran Translations telah mengembangkan proses proyek enam langkah untuk penerjemahan.Proses penerjemahan dilaksanakan sesuai langkah-langkah berikut:
Langkah 1: Memulai Proyek
Manajer proyek teliti dalam memenuhi kebutuhan klien terkait dengan isi dokumen, beban kerja, waktu yang dibutuhkan, format, dan layout, mengkonfirmasi tarif penerjemahan dan mendapatkan Purchase Order resmi dari klien.
Langkah 2: Persiapan Proyek
Manajer proyek menunjuk tim kerja, menyiapkan kelengkapan/daftar istilah proyek dan menyediakan pelatihan teknis bagi anggota tim jika perlu. Manajer proyek juga memperkirakan masalah yang timbul dan menemukan solusi yang tepat untuk menghindari kegagalan yang tidak diharapkan.
Langkah 3: Proses TEP (TEP= Terjemahan, Edit dan Proofread)
Terjemahan dilakukan oleh penerjemah yang merupakan penutur asli bahasa target dan mempunyai latar belakang pengalaman yang sesuai. Laporan mengenai pertanyaan yang meragukan dan pertemuan tetap digunakan untuk menyelesaikan masalah dan membagi informasi mendesak. Editor meninjau 100% terjemahan dengan membandingkan bahasa target dengan bahasa sumber. Akurasi, tata bahasa, pengejaan, dan gaya penulisan diperiksa dengan seksama. Proofreader berperan sebagai pengguna akhir dengan mengoreksi teks tanpa mengacu pada dokumen sumber.
Langkah 4: Jaminan Kualitas (QA)
Proses QA yang terpisah dilakukan untuk memeriksa secara acak sebanyak 10% file yang diterjemahkan dan ditinjau. Instruksi proyek dan standar kualitas internal kami digunakan untuk memeriksa kualitas terjemahan.
Langkah 5: Mengakhiri Proyek
Pertemuan untuk mengakhiri proyek ditangani oleh anggota tim proyek dan manajer QA untuk mendapatkan tinjauan akhir suatu proyek untuk menjamin bahwa semua ketentuan telah dipenuhi dengan kualitas yang tinggi.File yang sudah selesai dikerjakan, dikirimkan ke klien menggunakan metode yang telah dipilih.
Langkah 6: Ikhtisar Proyek
Manajer proyek dan manajer QA mengevaluasi kualitas proyek dan kinerja anggota tim secara internal. Memori terjemahan dan daftar kata dijaga untuk digunakan pada masa mendatang dan dilakukan backup terhadap semua file yang terkait. |